STOP PRESS : Kepada Nara Sumber SINARPENA.COM Diharap untuk tidak melayani wartawan kami yang KTA dan Kartu liputan Persnya sudah habis masa berlakunya. Demikian , atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih

Dikpora Kab. Dompu NTB Ajak Seluruh Elemen Pendidikan Hadir Dalam Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022

 


DOMPU NTB, SINARPENA.COM- Menyambut peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di kabupaten  Dompu,  Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga ( Dikpora ), kini nampak melakukan berbagai aktivitas guna terselenggaranya agenda kegiatan ini.

Sekretaris Dinas Dikpora Kabupaten Dompu, Dwi Erza ZSD , M.Si  yang di temui di sela persiapan kegiatan di lapangan mengatakan bahwa pra persiapan untuk menyongsong Hardiknas Tahun 2022 Alhamdulillah sekitar 70% sudah dilakukan.

Di samping persiapan teknis lain agar penyelenggaraan Upacara Peringatan Hardiknas tahun 2022 bisa berlangsung sesuai protap yg telah ditetapkan pemerintah daerah dan tetap berpedoman pada ketentuan yang ada .

“  Hari pendidikan nasional kali ini diharapkan menjadi momentum bergerak bersama menuju perubahan, mewujudkan Pendidikan  Merdeka belajar guna meningkatkan kualitas mutu pendidikan demi Dompu Mashur,”  Tutur pria ramah yang biasa di sapa bang erza ini.

Disampaikan pula, bahwa pada momen yang bersejarah tersebut, kami pun mengundang dan mengajak kepada seluruh Dewan Guru, Kepala sekolah serta insan pendidikan lain, untuk hadir memeriahkan Hardiknas tahun 2022 ini, dengan penuh semangat, ajaknya. (ory)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama